Thursday, December 10, 2009

Jakarta: Skandal Rusuah Bank Century, Barah Di Tubuh Bangsa..

JAKARTA--Di tengah padatnya ribuan massa yang ada di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (9/12) ini, Ketua Muhammadiyah Pusat Din Syamsudin turut hadir. Dalam pidato singkatnya, Din sempat berkata bahwa skandal korupsi Bank Century merupakan penyakit kanker di tubuh bangsa Indonesia yang harus disembuhkan.

"Skandal Bank Century adalah penyakit kanker di tubuh bangsa. Jadi harus segera dituntaskan. Indonesia harus basmi dan bongkar korupsi secara tuntas," seru Din Syamsudin di hadapan ribuan massa yang memadati Monas.

Adapun aksi demonstrasi yang bertepatan dengan Hari Antikorupsi sedunia ini dinilai Din merupakan aksi damai semata. Menurutnya, aksi demo yang dilakukan berbagai elemen masyarakat ini merupakan gerakan moral untuk menyadarkan pejabat negara akan pentingnya memrangi korupsi dari akarnya.

"Korupsi adalah kejahatan terhadap rakyat dan negara. Dalam bahasa agama, korupsi adalah kemunkaran. Dalam aksi damai dan gerakan moral pada hari ini, saya harap jangan ada yang bertindak merusak. Jangan ada lemparan batu atau pembakaran apapun," pesannya.

Din juga meminta para demonstran untuk tetap bersatu sama lain. Saat berpidato, ia meminta masing-masing elemen tidak menonjolkan lembaga masing-masing. Dalam memerangi korupsi, menurut Din, semua adalah satu. "Saat ini kita semua adalah satu, maka tidak perlu menonjolkan lembaga masing-masing. Saya mohon tunjukkan persatuan dan kebersamaan kita. Bendera kita satu merah putih. Leburkan semua ego masing-masing," lugas Din.

Din juga berpesan supaya massa tidak mudah dihasut dan dimanfaatkan oleh oknum dalam gerakan moral hari ini. Ketika berpidato, Din mengatakan agar massa membubarkan diri secara tertib dan damai. "Pulanglah dengan tertib dan jangan mudah terhasut. Mungkin saja ada orang-orang yang mau rusak gerakan moral ini," cetus Din. (Republika Online)

Komen Blog Ibnu Hasyim: Dikatakan rakyat menyuarakan kemarahan atas skandal rasuah membabitkan beberapa pegawai kanan berhubung bantuan AS$700 juta (RM2.4 bilion) kepada sebuah bank. Mengikut indeks rasuah Transparency International, Indonesia berada pada kedudukan 111 daripada 180 negara.

Bukan Indonesia sahaja, Malaysia pun boleh.. yang penting seperti slogan di atas 'Dengan Syariah & Khalifah, Indonesoa bersih dari korupsi'..


No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails