Saturday, October 06, 2012

Lebah Oh Lebah! Hebatnya Ciptaan Mu..

Ungkap Rahsia Yang Maha Agung

PHOTOGRAPHER, Irina Kozorog, mengabadikan serangga lebah ini, semasa berusaha mengambil sari buah raspberry dengan menggunakan kamera makro di kebunnya. Kita pinjam gambarnya untuk dilihat kebesaran Allah SWT Penciptanya...
Dan Tuhan-mu mewahyukan kepada lebah... (QS. An Nahl: 68)
Kromosom Lebah
Jika penentuan jenis kelamin (Sex Determination) pada manusia menggunakan kromosom X dan Y, maka berbeda dengan lebah. Jenis kelamin lebah ditentukan oleh jumlah kromosomnya. Genom lebah terdiri dari 16 kromosom (Gambar 1), lebah betina memiliki 16 kromosom (haploid=n) sedangkan lebah jantan memiliki 32 kromosom (diploid=2n).
Gambar 1. Posisi 16 genom kromosom lebah (Sumber: Genomebiology).

Keajaiban yang nampak adalah jumlah genom lebah tersebut menunjukkan nombor surat An Nahl (Lebah) yang ada di dalam Al Qur'an. Surat ini memiliki 128 ayat yang merupakan hasil perkalian divisible dari (16/2)X(32/2)=128. Selanjutnya, lebah yang betina merupakan lebah pekerja yang mencari makan bagi koloninya.

Dalam Al Qur'an surat 69 penggunaan kata ganti lebah menggunakan kata ganti femina. Perhatikan ayat yang berwarna merah berikut:

  • ثُمَّ كُلى مِن كُلِّ الثَّمَرٰتِ فَاسلُكى سُبُلَ رَبِّكِ ذُلُلًا ۚ يَخرُجُ مِن بُطونِها شَرابٌ مُختَلِفٌ أَلوٰنُهُ فيهِ شِفاءٌ لِلنّاسِ ۗ إِنَّ فى ذٰلِكَ لَءايَةً لِقَومٍ يَتَفَكَّرونَ
  • Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempulah jalan Tuhan-mu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnannya, di dalamnya terdapat ubat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Allah) bagi orang-orang yang memikirkan (QS. An Nahl: 69)
 
Keunikan lain dari genom lebah nampak dari panjang nukleotida DNA mitokondrianya (mtDNA) yang berjumlah 16,343nt yang jika dibulatkan akan menjadi 16 (Gambar 2).
Gambar 2. Genom mitokondria lebah madu (Apis mellifera). Lingkaran merah menunjukkan panjang nukleotida (nt) mitokondria lebah (Sumber: http://www.ncbi.nlm.nih.gov)
 
Tarian Lebah
 
Lebah perlukan nektar (cairan pada bunga sebelum menjadi madu) untuk makananya. Setiap koloni memiliki lebah pemandu untuk mencari bunga. Penentuan lokasi bunga perlukan tarian yang berfungsi untuk memanggil lebah lainnya. Lebah pemandu mulai menari di tengah-tengah sarang dengan menggoyangkan badannya. Sukar dipercaya, tapi gerakan dalam tarian ini memberikan lebah-lebah lain informasi tentang lokasi sumber bunga. 
Misalnya, jika tarian berupa garis lurus ke arah bahagian atas sarang, maka sumber makanan tepat mengarah ke arah matahari. Jika bunga berada pada arah sebaliknya, lebah akan membuat garis ke arah tersebut. Jika lebah menari ke arah kanan, maka ini menunjukkan sumber bunga berada tepat sembilan puluh derajat ke arah kanan. Tetapi ada satu pertanyaan, lebah menjelaskan arah tersebut berdasarkan posisi matahari, padahal posisi matahari terus berubah. 
Setiap empat minit matahari bergeser satu derajat ke barat, faktor yang mungkin menurut anggapan orang diabaikan lebah dalam penentuan arah ini. Tapi, pengamatan menunjukkan lebah-lebah ini juga perhitungkan pergerakan matahari. Ketika lebah pemandu memberitahu arah lokasi bunga, dalam setiap empat minit, sudut yang mereka beritahukan juga bertambah satu derajat ke barat. Berkat perhitungan yang luar biasa ini, para lebah tidak pernah tersesat (Gambar 3). 
Gambar 3. Tarian lebah (Barth, 1982)
Lebah pemandu tidak hanya menunjukkan arah sumber bunga, tetapi juga jarak ke tempat tersebut. Lama waktu tarian dan jumlah getaran memberi petunjuk kepada lebah-lebah lain tentang jarak ini secara akurat (Gambar 4). Mereka membawa perbekalan sari-sari makanan yang sekedar cukup untuk menempuh jarak ini, dan kemudian memulai perjalanan (Harun Yahya).
Gambar 4. Grafik korelasi antara kecepatan tarian lebah dengan jarak makanan (Sumber: NC State University).

Arkitek Ulung
Lebah madu hidup sebagai koloni dalam sarang yang mereka bangun dengan sangat teliti. Dalam tiap sarang terdapat ribuan kantung berbentuk heksagonal atau segi enam yang dibuat untuk menyimpan madu. Tapi, pernahkah kita berfikir, mengapa mereka membuat kantung-kantung dengan bentuk heksagonal?

Para ahli matematik mencari jawaban atas pertanyaan ini, dan setelah melakukan perhitungan yang panjang dihasilkanlah jawaban yang menarik! Cara terbaik membangun gudang simpanan dengan kapasiti terbesar dan menggunakan bahan bangunan sesedikit mungkin adalah dengan membuat dinding berbentuk heksagonal.

Mari kita bandingkan dengan bentuk-bentuk lain. Andaikan lebah membangun kantung-kantung penyimpan tersebut dalam bentuk tabung, atau seperti prisma segitiga, maka akan terbentuk celah kosong di antara kantung satu dan lainnya, dan lebih sedikit madu tersimpan di dalamnya. Kantung madu berbentuk segitiga atau persegi bisa saja dibuat tanpa meninggalkan celah kosong. 

Tapi di sini, ahli matematik menyedari satu hal terpenting. Dari semua bentuk geometris tersebut, yang memiliki keliling paling kecil adalah heksagonal. Kerana alasan inilah, walaupun bentuk-bentuk tersebut menutupi luasan areal yang sama, material yang diperlukan untuk membangun bentuk heksagonal lebih sedikit dibandingkan dengan persegi atau segitiga. 
Singkatnya, suatu kantung heksagonal adalah bentuk terbaik untuk memperoleh kapasiti simpan terbesar, dengan bahan baku lilin dalam jumlah paling sedikit.Hal lain yang mengagumkan tentang lebah madu ini adalah kerjasama di antara mereka dalam membangun kantung-kantung madu ini. Bila seseorang mengamati sarang lebah yang telah jadi, mungkin ia berpikir bahawa rumah tersebut terbangun sebagai blok tunggal. 
Padahal sebenarnya, lebah-lebah memulai membangun rumahnya dari titik yang berbeda-beda. Ratusan lebah menyusun rumahnya dari tiga atau empat titik awal yang berbeda. Mereka melanjutkan penyusunan bangunan tersebut sampai bertemu di tengah-tengah. Tidak ada kesalahan sedikitpun pada tempat di mana mereka bertemu.

Lebah juga menghitung besar sudut antara rongga satu dengan lainnya pada saat membangunkan rumahnya. Suatu rongga dengan rongga di belakangnya selalu dibangun dengan kemiringan tiga belas derajat dari bidang datar. Dengan begitu, kedua sisi rongga berada pada posisi miring ke atas. Kemiringan ini mencegah madu agar tidak mengalir keluar dan tumpah 
Melihat yang tercipta, barulah dapat mengenal kehebatan Pencipta. (IH/Harun Yahya, Dll.)

Liht sebelum ini...  
E-Buku IH-22: Ungkap Rahsia Yang Maha Agung 
E-Buku IH-22: Ungkap Rahsia Yang Maha Agung

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails